Jumat, 18 Oktober 2013

PENGARUH TIK TERHADAP DUNIA PENDIDIKAN

0 komentar


TIK adalah berbagai aspek yang melibatkan teknologi, rekayasa dan teknik pengelolaan yang digunakan dalam pengendalian dan pemrosesan informasi serta penggunaannya, komputer dan hubungan mesin (komputer) dan manusia, dan hal yang berkaitan dengan sosial, ekonomi dan kebudayaan [British Advisory Council for applied Research and Development: Report on Information Technology; H.M. Stationery Office, 1980). Definisi lain tentang TIK yaitu semua bentuk teknologi yang terlibat dalam pengumpulan, memanipulasi, komunikasi, presentasi dan menggunakan data (data yang ditransformasi menjadi informasi) [E.W. Martin et al. 1994. Managing Information Technology: What Managers Need to Know. New York  rentice Hall].
Arti Teknologi Informasi dalam dunia pendidikan seharusnya berarti tersedianya saluran atau sarana yang dapat diapakai untuk menyiarkan program pendidikan.
B. Peranan TIK dalam pendidikan
Di dunia pendidikan, banyak sekali lembaga pendidikan yang telah berhasil mengembangkan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam mendukung proses pembelajarannya. Dunia, saat ini sedang memasuki era yang ditandai dengan gencarnya inovasi teknologi dan peluang ekonomi yang belum pernah terbayangkan sebelumnya. Perubahan-perubahan besar terjadi dalam bidang teknologi, politik, sosial dan ekonomi. Segala perubahan ini telah menyebabkan terjadinya pergeseran dalam berbagai bidang yang antara lain adalah;
1.    Masyarakat industri ke masyarakat informasi (kita masih berkutat dari masyarakat agraris ke masyarakat industri)
2.    Teknologi yang dipaksakan ke teknologi tinggi (hi-tech)
3.    Ekonomi nasional ke perekonomian dunia
4.    Kebutuhan jangka pendek ke jangka panjang
5.    Sistem sentralisasi ke sistem desentralisasi
6.    Bantuan ke lembagaan berpindah ke swakarsa
7.    Dari pola hirarchi ke jaringan kerja (networking)
8.    Dari pilihan terbatas ke banyak pilihan
Menurut Budi Sutedjo (Eti Rpchaety, 2005), gelombang teknologi dan informasi berkembang melalui beberapa tahapan sebagai berikut :
1.    Gelombang Pertama, Pemanfaatan TIK difokuskan untuk peningkatan produktivitas dan memperkecil biaya
2.    Gelombang kedua, TIK difokuskan untuk meningkatkan efektivitas penggunaan komputer melalui pembangunan jaringan komputer
3.    Gelombang ketiga, TIK difokuskan untuk menghasilkan keuntungan lewat pembangunan program sistem informasi
4.    Gelombang keempat, TIK difokuskan untuk membantu proses pengambilan keputusan dari data kualitatif
5.    Gelombang kelima, TIK difokuskan untuk meraih pelanggan (konsumen) melalui pengembangan jaringan internet
6.    Gelombang keenam, TIK yaitu mengembangkan sistem jaringan tanpa kabel (wireless).
Teknologi Informasi berbasis pada disiplin ilmu-ilmu Informatika, Teknik Komputer dan Manajemen Informatika yang semuanya terikat dalam Komputasi. Komputasi berarti pekerjaan yang berkaitan dengan aktivitas : hitung menghitung proses pengolahan, penyimpanan dan penyampaian informasi, akibatnya tiap jaringan komunikasi beralih menjadi sentral informasi dan bukan komputernya lagi. Pemanfaatan yang dulunya sangat terbatas, kini telah memasuki kedalam katagori strategis, pengaruhnya pada kelangsungan usaha tidak dapat dipungkiri lagi (PUSTEKKOM,2006).
Tekonologi informasi dari massa ke massa selalu mengalami perkembangan yang pesat. Kemajuan yang pesat dalam bidang elektronika menyebabkan kemampuan komputer maju pesat dan cepat usang mengikuti Hukum Moore (Vide;Bill Gates, 1995 dalam PUSTEKKOM) dimana :
1.    Kemampuan chip komputer akan menjadi dua kali lipat setiap tahunnya
2.    Perangkat lunak semakin canggih
3.    Batas maya (virtual) tidak akan pernah tercapai.
Dalam dunia pendidikan, keberadaan sistem informasi dan komunikasi merupakan salah satu komponen yang tidak dapat dipisahkan dari aktivitas pendidikan. Dalam sebuah lembaga pendidikan harus memiliki komponen – komponen yang diperlukan untuk menjalankan operasional pendidikan, seperti siswa, sarana dan prasarana, struktur organisasi, proses, sumber daya manusia (tenaga pendidik), dan biaya operasi. Sedangkan sistem komunikasi dan informasi terdiri dari komponen – komponen pendukung lembaga pendidikan untuk menyediakan informasi yang dibutuhkan pihak pengambil keputusan saat melakukan aktivitas pendidikan (PUSTEKKOM,2006).
Peran-Peran TIK dalam dunia pendidikan :
1.    TIK sebagai keterampilan (skill) dan kompetensi
2.    TIK sebagai infratruktur pedidikan
3.    TIK sebagai sumber bahan ajar
4.    TIK sebagai alat bantu dan fasilitas pendidikan
5.    TIK sebagai pendukung manajemen pendidikan
6.    TIK sebagai sistem pendukung keputusan
C. Dampak Positif TIK terhadap Pendidikan
Pemanfaatan TIK dalam pendidikan, akan mengatasi masalah sebagai berikut:
•    Masalah geografis, waktu dan sosial ekonomis Indonesia
•    Negara Republik Indonesia merupakan Negara kepulauan, daerah tropis dan pegunungan hal ini akan mempengaruhi terhadap pengembangan infrastruktur pendidikan sehingga dapat menyebabkan distribusi informasi yang tidak merata.
•    Mengurangi ketertinggalan dalam pemanfaatan TIK dalam pendidikan dibandingkan dengan negara berkembang dan negara maju lainnya.
•    Akselerasi pemerataan kesempatan belajar dan peningkatan mutu pendidikan yang sulit diatasi dengan cara-cara konvensional
•    Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pengembangan dan pendayagunaan teknologi informasi dan komunikasi.
•    TIK akan membantu kinerja pendidikan secara terpadu sehingga akan terwujud manajemen yang efektif dan efisien, transparan dan akuntabel.
D. Manfaat Internet terhadap pendidikan
Dalam bidang pendidikan Internet telah memainkan peranan penting dalam proses pembelajaran. Meskipun di dunia pendidikan terdapat beberapa tantangan sebagai berikut:
•    Proses pendidikan itu memerlukan waktu tenggang (lead time) yang cukup lama.
•    Setidak-tidaknya seorang dituntut untuk mengikuti pendidikan sejak sekolah dasar sampai perguruan tinggi
•    Dalam pendidikan itu berlaku prinsip “irreversibilitas”
•    Tantangan yang kita hadapi di masa depan cendrung berkembang semakin kompleks, yang ditandai dengan semakin cepatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sebagai akibat dari arus globalisasi yang semakin terbuka. (PUSTEKKOM,2006)
e-Education, istilah ini mungkin sudah tidak asing bagi bangsa Indonesia. e-education (Electronic Education) ialah istilah penggunaan TI di bidang Pendidikan. Internet membuka sumber informasi yang tadinya susah diakses. Akses terhadap sumber informasi bukan menjadi masalah lagi. Perpustakaan merupakan salah satu sumber informasi yang mahal harganya. (Berapa banyak perpustakaan di Indonesia, dan bagaimana kualitasnya?) Adanya Internet memungkinkan seseorang di Indonesia untuk mengakses perpustakaan di Amerika Serikat berupa Digital Library. Sudah banyak cerita tentang pertolongan Internet dalam penelitian, tugas akhir. Tukar menukar informasi atau tanya jawab dengan pakar dapat dilakukan melalui Internet. Tanpa adanya Internet banyak tugas akhir dan thesis yang mungkin membutuhkan waktu yang lebih banyak untuk diselesaikan (Oetomo, B.S.D, 2002).
Lingkungan Akademis Pendidikan Indonesia yang mengenal alias sudah akrab dengan Implikasi TI di bidang Pendidikan salah satunya adalah Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Saat ini di UPI, hampir setiap Fakultas yang terdapat di UPI memiliki jaringan yang dapat di akses oleh masyarakat, memberikan informasi bahkan bagi yang sulit mendapatkannya karena problema ruang dan waktu. Hal ini juga tentunya sangat membantu bagi calon mahasiswa maupun mahasiswa atau bahkan alumni yang membutuhkan informasi tentang biaya kuliah, kurikulum, dosen pembimbing, atau banyak yang lainnya. Bahkan saat ini telah berkembang digital library di kawasan kampus. Inisiatif-inisiatif penggunaan TI dan Internet di luar institusi pendidikan formal tetapi masih berkaitan dengan lingkungan pendidikan di Indonesia sudah mulai bermunculan. Salah satu inisiatif yang sekarang sudah ada adalah situs penyelenggara “Komunitas Sekolah Indonesia”. Situs yang menyelenggarakan kegiatan tersebut contohnya plasa.com. dan SMA-net.com.
Selain untuk melayani Institut pendidikan secara khusus, adapula yang untuk dunia pendidikan secara umum di Indonesia. Ada juga layanan situs internet yang menyajikan kegiatan sistem pendidikan di Indonesia. situs ini dimaksudkan untuk merangkum informasi yang berhubungan dengan perkembangan pendidikan yang terjadi dan untuk menyajikan sumber umum serta jaringan komunikasi (forum) bagi administrator sekolah, para pendidik dan para peminat lainnya. Tujuan utama dari situs ini adalah sebagai wadah untuk saling berhubungan yang dapat menampung semua sektor utama pendidikan. Contoh dari situs ini adalah www.pendidikan.net.
Selain penggunaan internet dalam dunia pendidikan, usaha lain untuk penggunaan ICT dalam pendidikan antara lain diciptakannya model-model pembelajaran ataupun media pembelajaran yang berbasiskan ICT, baik berupa CD pembelajaran interaktif maupun modul-modul materi pembelajaran yang bisa memberikan kemudahan pada peserta didik untuk memahami materi tersebut. Saat ini juga banyak sekolah-sekolah yang memberikan fasilitas e-learning pada siswanya. Dengan akses internet, siswa dapat mengakses e-learning dimana saja, kapan saja. E-learning berisi modul-modul pembelajaran, adanya forum diskusi yang memungkinkan untuk distance learning.
E. Upaya untuk Memajukan Pendidikan dengan ICT
Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, pemerintah Indonesia telah menggunakan ICT untuk memperluas kesempatan pendidikan, untuk meningkatkan kualitas dan relevansi pendidikan, dan meningkatkan efisiensi sistem pendidikan. Sampai tahun ini, berbagai upaya untuk menggunakan ICT dalam pendidikan antara lain:
1. E-learning
Mulai dari tahun 2002, Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (Pustekkom) bekerjasama dengan Direktorat Pendidikan Menengah, dan Direktorat Pendidikan sedang mengembangkan e-learning program yang disebut “e-dukasi”. Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah menengah dan tingkat sekolah kejuruan melalui penggunaan internet. Pada tahap awal ini, bahan pembelajaran sedang dikembangkan untuk mata pelajaran berikut: Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Elektronika, dan Teknologi Informasi.
2. Kursus Online
Beberapa perguruan tinggi telah memberikan kuliah melalui internet untuk beberapa kursus. Misalnya saja di UPI, di dalam e-learning ada course-course atau kursus online untuk mata kuliah tertentu. Dimana dosen dan murid tidak tatap muka atau menerapkan distance learning.
3. Tutorial Online
Salah satu penggunaan teknologi informasi untuk pendidikan di pendidikan tinggi adalah untuk tujuan tutorial lembaga-lembaga pendidikan jarak jauh.
4. Joint Research
Sebagai media yang menyediakan untuk kolaborasi melalui penggunaan teknologi informasi, penelitian bersama program telah dilakukan.
5. Perpustakaan Elektronik
Saat ini, ada jaringan perpustakaan elektronik yang disebut Bahasa Indonesia Digital Library Network yang merupakan jaringan perpustakaan elektronik dari perpustakaan pusat ITB (Digital Library), yang Pasca Sarjana Studi Perpustakaan ITB, Lembaga Penelitian ITB, Universitas Indonesia Timur Pembangunan proyek (dalam proyek CIDA), Universitas Brawijaya Malang Central Library, Universitas Muhammaddiyah Malang dan The Central Bank Data Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Jakarta. Indonesia Digital Library Network ini dimaksudkan untuk mendukung upaya-upaya untuk meningkatkan kualitas lulusan perguruan tinggi, untuk meningkatkan pertukaran informasi antar lembaga pendidikan tinggi dan lembaga-lembaga penelitian di Indonesia.
6. Computer Assisted Instruction (CAI)
Ini adalah off-line program instruksi sehingga tidak tergantung pada akses ke internet. Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan (Pustekkom) telah mengembangkan instruksi dibantu komputer bahan belajar untuk berbagai subject matter dan kursus. Ini adalah bahan pembelajaran interaktif dimana siswa dapat belajar pada / dirinya sendiri dengan sedikit bantuan dari guru / dosen.
Read more...

Jumat, 11 Oktober 2013

Microsoft Ingin Membuat Cover Baru Untuk Tablet Surface

0 komentar


microsoft-surface-cover 
Ketika Microsoft Surface Original dan Surface Pro tiba, Microsoft menawarkan klik -in Touch Cover and Type Cover. Generasi kedua menghasilkan bukan hanya versi perbaikan dari keyboard asli, tapi dua pilihan tambahan lagi. Dan ada kemungkinan Microsoft tidak akan berhenti di situ .
Untuk membuat Cover original menjadi lebih tipis, ringan, dan menambahkan cahaya, serta meningkatkan ketahanan dari Cover, Microsoft meningkatkan Cover Power dan Surface Musik Kit bagi mereka dengan afinitas untuk memproduksi dan remixing track audio.
Direktur Kreatif Microsoft untuk Surface, Ralf Groene , baru-baru ini menghabiskan beberapa waktu dengan mahasiswa di Art Center College of Design di Pasadena. Dia memiliki tujuan untuk menginspirasi desainer muda untuk datang dengan ide yang bisa meningkatkan kekuatan produktivitas Surface.
Tidak semua orang harus menggunakan dokumen Word agar produktif. Beberapa membutuhkan alat seperti Musik Kit. Lainnya akan mendapat manfaat untuk menciptakan dan retouching gambar digita.
Customizable keyboard point- of-sale ? Tentu, mengapa tidak ?
Read more...

Download Game Call Of Duty: Modern Warfare 3

0 komentar

Download Game Call Of Duty : Modern Warfare 3

Call of Duty : Modern Warfare 3 merupakan seri terakhir dari trilogi game ini. Dengan mengusung konsep FPS yang menjadi kekuatan dalam game yang di terbitkan oleh activison ini.
Dengan kesuksesan 2 game sebelumnya membuat beban untuk menghadirkan game yang lebih baik telah terjawab oleh game ini, dengan banyaknya penjualan dan pujian dari para kritikus game. Tidak hanya sekedar visualisasi semata yang di perbarui namun juga jalinan plot yang di usung juga menampilkan sesuatu yang eksotis.
Melanjutkan game sebelumnya, masih mengisahkan tentang perjuangan kapten Price dan "Soap" Mc Tavish melawan konspirasi teroris yang melibatkan Rusia, jika konspirasi ini tidak dihentikan akan menimbulkan perang dunia ke-tiga. Dunia pun di ambang krisis, setelah konspirasi yang dijalankan oleh "Makarov" dalam Warfare 2 Rusia akhirnya terpancing, dan menyerang Amerika Serikat, dengan kekuatan penuh dan dengan perlengkapan militer yang canggih membuat Rusia berhasil masuk kedalam kota-kota besar dan mampu menggerogoti Amerika. 
Dengan mengambil latar perang modern, membuat game ini sukses di pasaran. karena mampu meng-kombinasi-kan efek dramatisasi serta jalan cerita yang menarik. juga efek slow motion yang semakin banyak dalam game ini, mampu memanjakan mata player.
Masih menjadi tradisi dalam game ini, dimana player tidak hanya memainkan satu karakter saja, namun banyak karakter yang dimainkan, membuat player mampu menyelami dan berinteraksi secara langsung dengan alur cerita dan game itu sendiri.
Di samping itu, masih banyak keunggulan dalam game ini, contoh : lokasi yang di sajikan dalam game ini sangat beragam dan tidak membosankan, terlebih lagi dengan kondisi area lokasi yang porak - poranda akibat kehancuran massal, dan contoh lain ialah senjata yang digunakan dalam game ini, termasuk senjata super canggih, seperti Predator UAV yang dilengkapi dengan AGM-114 yaitu Guided Missile yang bisa dikendalikan menggunakan remote kontrol. selain itu ada juga Tank mini yang dilengkapi dengan roket yang di gerakkan dengan remote kontrol juga.
Minimum Systerm Requirements : 
OS : Windows 7/8/Xp/Vista
Processor : Intel Core 2 Duo E6600 / AMD Phenom X38750 
Memory : 2 GB RAM (Window vista & 7) 
Video Memory : Nvidia GeForce 6800GT / ATI Radeon X1950 
HDD : 17.5 GB Free Space
DirectX : 9.0c
Download Game Call Of Duty : Modern Warfare 3

Download Game Call Of Duty : Modern Warfare 3

Download Game Call Of Duty : Modern Warfare 3
Read more...

Pengusaha di China Membuat Rompi Yang Dilengkapi AC Pendingin

0 komentar

Karena gelombang panas di Cina Selatan, rompi ber-AC telah menjadi sangat populer dan lebih dari empat ribu buah rompi telah terjual dalam tiga bulan terakhir, menurut laporan di China Daily. Rompi ini membuat pemakainya merasakan dingin dengan sirkulasi udara dingin melalui tabung kecil yang dipasang ke rompi.
Wang Yan, seorang pengusaha dari Nantong di provinsi Jiangsu mendapat kredit atas penemuan dan desain dari rompi ini.
Rompi ini terbuat dari kain kedap air yang mencegah udara dingin keluar. Udara yang telah terkompres akan dipompa melalui tabung pusaran dalam rompi dan tabung pusaran menghasilkan aliran udara dingin ke dalam rompi. Rompi dapat menurunkan suhu di sekitar pemakainya hingga dua puluh derajat Celcius.
Suhu dapat diatur melalui dua katup pada setiap sisi dari tabung vortex. Satu katup mengontrol aliran udara terkompresi, sementara katup lainnya mengontrol output dari udara dingin.
Yan tampaknya telah menjual habis rompi, yang dijual seharga sekitar 200 yuan atau 33 USD.

Read more...

Download Game PC Resident Evil : Revelations .Iso

0 komentar


Download Game Resident Evil :Relevations

Resident Evil : Revelations merupakan game lanjutan dari resident evil 6 yang diterbitkan oleh Capcom. game ini resmi rilis pada tanggal 21 Mei 2013 kemarin. Dengan mengambil format HD, game ini kembali menyajikan survival horror yang menjadi ciri khas dari game ini kepada player, serta dengan kembalinya elemen amunisi yang terbatas. 
Game ini di klaim lebih baik dari pendahulunya, yaitu resident evil 6, karena menurut para pemain, resident evil 6 dirasa kurang mampu menghadirkan atmosfer horror yang menjadi ciri khas dari game ini. Dan hasilnya, mampu menarik kembali fans untuk memainkan nya. 
Dalam Game ini player dapat melihat jalannya permainan dari sudut pandang orang ketiga, dan juga bisa melihat dari sudut pandang orang pertama. Player juga dapat tetap bergerak sambil mengarahkan senjata kepada musuh. Musuh utama dalam game Resident Evil : Revelations ini ialah Ooze. Zombie hasil mutasi dari virus T-Abyss.
Penambahan fitur pun banyak dilakukan dalam game ini, diantaranya ialah fitur Genesis, sebagai bio-scanner, sebagai survei area yang ditempati oleh player, dengan ini player mampu mendeteksi tempat musuh maupun menemukan item yang tersembunyi.
Dalam game kali ini player tidak akan melihat lagi fitur bar health, satu-satunya cara mengetahui seberapa jauh karakter terluka adalah cipratan darah yang ada di layar. semakin banyak cipratan darah di layar berarti semakin parah luka yang diderita oleh karakter.
Karakter utama dalam game ini ialah Jill Valentine dan Crish Redfield yang mengambil plot dari game resident evil 4 dan resident evil 5. Menceritakan tentang awal terbentuknya BSAA (Bioterorism Security Assesment Alliance).
Dengan efek suara yang menakutkan membuat game ini tidak di anjurkan untuk para penakut, (sekedar bercanda), karena efek suara akan sangat terasa seram ketika musuh bermunculan.
Minimum System Requirements:
OS : Windows 7/Vista/8
Processor : Intel Core 2 Duo 2.45 GHz / AMD Athlon X2 2.8 GHz
Memory : 2 GB 
HDD Drive Space : 8 GB 
Graphics : Nvidia GeForce 8800GT / ATI Radeon HD 3850
Sounds : DirectX 9.0c
Size : 5.2 GB
Download Game Resident Evil :Relevations

Download Game Resident Evil :Relevations

Download Game Resident Evil :Relevations
Read more...

0 komentar


Di daerah-daerah tertentu di dunia, ubur-ubur menjadi satu masalah besar. Tidak hanya bisa menjadi mematikan jika disentuh oleh manusi , ketika sedang dalam kawanan mereka dapat menyebabkan masalah serius di mana air laut digunakan untuk pendinginan. Misalnya, pembangkit nuklir Oskarshamn di Swedia harus ditutup pekan lalu karena pipa pendingin yang tersumbat dengan ubur-ubur.
Penyingkiran secara manual pada ubur-ubur sudah terjadi, dan berhasil mencapai laju sekitar satu ton per jam. Tapi proses tersebut sangatlah mahal dan memakan waktu, dan tidak memecahkan masalah . Jadi sebuah tim peneliti dipimpin oleh Profesor Myung Hyun di Korea Advanced Institute of Science and Technology telah menciptakan sebuah robot untuk melakukan pekerjaan tersebut.
Robot yang disebut JEROS , yang merupakan singkatan dari Jellyfish Elimination Robotic Swarm bekerja dengan menangguhkan jaring bawah air yang dipasangi dua baling-baling besar. Ketika ubur-ubur masuk ke gawang baling-baling diaktifkan, ubur-ubur akan tersedot ke arah mereka , dan akhirnya dibuat menjadi serbuk . Anda bisa melihatnya beraksi di video di bawah ini.




JEROS sebenarnya robot yang cukup cerdas. Robot ini dilengkapi dengan motor dan GPS / kamera combo sehingga dapat mendeteksi di mana kawanan ubur-ubur berada dan berpindah tempat untuk mencegat mereka. Setiap robot mampu menghancurkan 400kg ubur-ubur setiap jam, dan mereka dapat bekerja dalam kelompok tiga atau lebih yang berarti mereka dengan mudah mengungguli metode manual.
Pengujian JEROS telah terbukti sukses di Korea, dan robot akan dikomersilkan pada bulan April 2014. Mudah-mudahan robot memiliki efek yang diinginkan dan JEROS berhasil menghapus kawanan paling berbahaya dari laut kita.
Read more...

Rabu, 09 Oktober 2013

Jam Ini Bisa Hitung Mundur Kematian Seseorang

0 komentar



Perkembangan teknologi memungkinkan seseorang bisa memprediksi apa yang mungkin bisa terjadi di masa depan.
Bahkan, teknologi anyar bisa memprediksi hal yang misterius: kapan dan di usia berapa Anda akan mati. Terdengar gila, tapi ini nyata.
Penemu asal Swedia, Fredrik Colting, telah menciptakan sebuah jam yang dapat meramalkan kapan Anda akan mati dan menciptakan waktu hitung mundur.

Dilansir Dailymail, Selasa 8 Oktober 2013, jam yang bernama Tikker ini disebut sebagai "jam kematian," karena akan menghitung mundur kematian seseorang begitu pengaturan waktu diatur.

"Bayangkan seseorang memberitahu Anda bahwa Anda hanya memiliki waktu hidup satu tahun lagi. Apa yang akan berubah dalam hidup Anda?" ujar Colting.

Untuk mengetahui hitung mundur kematian seseorang, pengguna jam harus men-setting Tikker dengan mengisi kuesioner informasi rekam kesehatan pengguna. Salah satu informasi yang dimasukkan adalah soal penyakit yang diderita juga alergi.

Pengguna juga akan ditanyakan apakah merokok, meminum minuman keras, sampai menanyakan riwayat kesehatan lingkungan terdekat pengguna. Contoh, apakah di lingkungan keluarga terdapat yang menderita kanker, diabetes, atau penyakit lainnya.

Kemudian data lain yang dimasukkan, pola hidup sehat yang dilakukan pengguna. Misalnya, latihan yang dilakukan sehari-hari ataupun aktivitas menimbang berat badan.

Setelah informasi kesehatan sudah dimasukkan, jam akan merekap dan memberikan skor umur kematian yang akan dialami pengguna. Lantas Tikker langsung menghitung mundur.

Colting mengaku ide membuat jam khusus itu berawal saat kakeknya meninggal dunia. Dan, ia berharap jam tangan buatannya itu bisa dimanfaatkan orang untuk menghargai waktu sisa hidup dan bagaimana menyadarkan orang akan hidup sehat dan lebih bermanfaat.

"Kematian tidak dapat dinegoisasi. Kalau hidup masih bisa. Untuk itu, yang harus kita lakukan adalah belajar bagaimana menghargai waktu dan hidup yang sudah diberikan," tutur Colting.

Layar digital jam Tikker ini terdiri dari tiga baris. Baris paling atas menghitung mundur tahun, bulan, dan hari. Disusul jam, menit dan detik di baris kedua. Sementara baris bawah menunjukkan waktu setempat di mana pengguna berada.

"Dari tahun ke detik, jam tangan ini menyajikan waktu yang terus bergerak. Tidak pernah berhenti dan hidup kita semakin berkurang menuju kematian," kata Colting.

Tim desain berharap jam tangan Tikker yang digalang dari bantuan publik melalui Kickstarter itu bisa mengumpulkan dana segar US$25.000, setara Rp288 juta.

Jam tangan ini diharapkan segera diluncurkan ke publik April tahun 2014, dengan banderol US$59, setara Rp680.000.

Percaya atau tidak, itu terserah Anda. Jam ini hanya menghitung kematian berdasarkan rekam jejak kesehatan. Bukan karena kecelakaan, insiden, atau kejadian lain. Bagaimanapun umur tetap menjadi rahasia Tuhan. Setuju?
Read more...

Beberapa Tutorial Desain Grafis dengan Photoshop

0 komentar



Membuat sebuah desain yang berkualitas tidak lah mudah karena memerlukan imajinasi yang hebat dan juga memerlukan waktu yang tidak sebentar.
Bagi kalian yang ingin belajar membuat desain yang berkualitas kini sudah banyak tutorial yang diberikan secara gratis. dan kali ini cucurIT akan memberikan beberapa tutorial desain menggunakan photoshop yang menurut cucurIT menghasilkan desain yang sangat bagus. tutorial-tutorial desain ini di kutip dari berbagai sumber.
walaupun tutorial desain menggunakan photoshop yang cucurIT berikan ini semuanya menggunakan bahasa inggris tapi tutorial-tutorial ini sangat mudah untuk di pelajari dan di ikuti tiap langkahnya walaupun untuk kalian yang tidak mengerti bahasa inggris sekalipun tetep bisa mempelajarinya dengan mudah.
berikut ini adalah beberapa tutorial desain dengan photoshop yang bisa kalian pelajari :


Mungkin cukup segitu dulu yah tutorial Desain dengan photoshop yang CucurIT kasih pada posting kali ini.
Selamat Belajar Membuat Desain dengan photoshop dan semoga cepet bisa, kalau udah bisa jangan lupa di share disini desain  kalian.
Jangan lupa kunjungi terus cucurIT dan nantikan Tutorial-tutorial desain lainnya yang gak akan kalah kerennya dengan tutorial yang di atas...
Bye-bye... ^_^a
Read more...

Tips untuk teman-teman mahasiswa yang ingin menjadi programmer

0 komentar


Kali ini saya ingin berbagi sedikit Tips bagi teman-teman mahasiswa yang kelak ingin menjadi programmer, khususnya bagi mahasiswa Ilmu Komputer / Teknik Informatika.
Kalau kalian masih disemester awal dan memang ingin bekerja sebagai programmer, ada baiknya dimulai dari sekarang untuk lebih serius meningkatkan ketrampilan pemrograman anda. jangan lupa pilihlah jenis pemrograman apa yang kamu suka, apakah itu berbasis WEB, Desktop atau mobile.
Buatlah sebuah proyek mulai dari sekarang.
kalau kalian memang berniat menjadi programmer mulai lah membuat proyek-proyek pembuatan aplikasi sederhana, jangan menunggu tugas dari dosen untuk membuat  aplikasi.  kalau memang kalian belum mengerti, jangan takut memulai dan mudah menyerah. sekarang ini tutorial atau cara membuat program bisa didapatkan dengan mudah, mulai dari buku atau pun website. yang terpenting adalah niat, usaha dan doa.
semakin banyak pengalaman proyek kalian dalam membuat aplikasi, semakin mudah kalian diterima untuk bekerja sebagai programmer.
Jangan menunggu lulus kuliah.
beruntunglah kalian yang masih berstatus menjadi mahasiswa. karena kalian bisa mempersiapkan diri kalian untuk siap menjadi programmer yang hebat. 
walaupun nanti ketika pertama kali bekerja sebagai programmer di sebuah perusahaan, anda akan mendapatkan pendidikan terlebih dahulu oleh perusahaan. tapi anda harus ingat, bahwa perusahaan bukanlah  lembaga pendidikan dan perusahaan juga tidak mau membuang-buang waktu mendidik programmer dari nol.
sedikit bocoran kalau kalian sudah pernah mengerjakan beberapa proyek pada saat anda menjadi mahasiswa. itu adalah modal penting sebagai portofolio kalian yang dapat dicantumkan kedalam CV anda ketika anda melamar. dan tingkat ketertarikan perusahaan terhadap anda akan lebih besar, peluang untuk diterima pun sangatlah besar . *perlu diingat, sebelum anda dapat panggilan interview, perusahaan akan menyeleksi terlebih dahulu semua CV yang diterima oleh perusahaan. jadi portofolio yang kalian cantumkan pada CV anda, akan menjadi kunci penting untuk lolos ke tahap interview.  
ini ada sedikit bocoran ketika saya interview melamar menjadi seorang programmer disebuah perusahaan. 
pihak perusahaan: di cv kamu, kamu sudah pernah membuat beberapa aplikasi. coba kamu jelasin aplikasi apa saja yg kamu buat.??? *bahasa pemrogramannya, database yg digunakan. kira-kira menggunakan framework atau tidak.
semakin anda mengetahui tentang dunia programmer semakin besar kesempatan anda diterima oleh perusahaan pilihan anda.
Sekali lagi bagi kalian yang ingin menjadi seorang programmer, mulailah dari sekarang membuat proyek-proyek untuk modal anda melamar menjadi seorang programmer pada perusahaan yang anda suka. jangan menunggu sampai lulus karena kalian akan menyesal seperti saya. walaupun akhirnya sekarang ini saya diterima menjadi seorang programmer disalah satu perusahaan IT. terus terang saja itu hanyalah keberuntungan yang saya alami. cukup sekian sedikit tips dari saya..
semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi teman-teman semua yang ingin menjadi seorang programmer,semoga sukses selalu menyertai kita semua.... \^_^/
#Bagi temen-temen yang mempunyai pengalaman lebih menjadi programmer, boleh berbagi tipsnya komentarnya. *thanks for you al
Read more...

Gigabyte Rilis Radeon R9 280X Overclock Edition

0 komentar




Kehadiran kartu grafis AMD Hawaii dan Tahiti-TXT unggulan terbaru tampaknya membawa berkah tersendiri bagi para produsen kartu grafis lainnya tak terkecuali halnya dengan Gigabyte yang baru-baru ini telah menghadirkan model GPU kloningan unggulan terbarunya yang didasarkan pada keberadaan teknologi yang diusung oleh adaptor tersebut.
Dikenal sebagai Radeon R9 280X Overclock Edition, kartu grafis unggulan Gigabyte terbaru yang satu ini menyandang nomor model GV-R928XOC-3GD.
Selain keberadaan VRAM GDDR5 3GB, GPU edisi overclock tersebut juga didukung oleh memori yang beroperasi pada clock 6GHz melalui antarmuka 384 bit, dan processor 1100 MHz dengan 2048 GCN (Graphics Core Next) Stream Processor. Belum lagi dengan dukungan terhadap DirectX 11.2, AMD PowerTune dan teknologi CrossFire yang juga turut melengkapinya.
Tak hanya itu saja, adapter video ini juga telah dilengkapi dengan pendingin yang terdiri dari tiga heatpipe tembaga berukuran 8mm, kipas angin anti-turbulensi dan teknologi “Triangle Cool” yang diklaim sanggup meningkatkan kecepatan pembuangan panas dengan menggabungkan sirip-sirip yang ada menjadi bentuk segitiga khusus.
Terkait harga pasarannya sendiri, Gigabyte Radeon R9 280X Overclock Edition ini kabarnya ditawarkan sedikit lebih mahal dari harga adapter AMD aslinya yaitu 299 USD (sekitar 3,4 jutaan rupiah) per unitnya.
Read more...

Download AIMP 3.00.985 + 21 Skins

0 komentar





AIMP ini sebenarnya bisa dibilang masih baru - baru daripada yang lain. AIMP ini adalah software pemutar lagu atau mp3 seperti Winamp yang pernah saya bagikan.
AIMP menurut saya lebih ringan daripada Winamp dan cara pengunaannya lebih simple dan memang sangat mudah digunakan oleh siapapun dan bahkan sahabat haramain software yang pertama kali menggunakan bisa menggunakan AIMP ini tanpa harus belajar berbulan-bulan untuk menggunakannya.
Untuk masalah tampilan, AIMP ini juga tidak kalah keren dngan pemutar lagu yang lain karena haramain software juga membagikan 21 skinsnya untuk para sahabat haramain software. Untuk cara penggunaan atau cara install skinsnya sudah saya siapkan didalam file skins yang sahabat bisa download dibawah.
Read more...

MANFAAT, DAMPAK, DAN PERANAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

0 komentar

 
 
 
 
Ternyata banyak sekali manfaat Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam kehidupan kita sehari-hari.Misalnya dalam bidang pendidikan. Dengan pendidikan dimungkinkan terjadinya penyebarluasan Teknologi Informasi dan transformasi ilmu pengetahuan untuk sektor-sektor pendidikan. Para siswa yang duduk di bangku sekolah dan mahasiswa juga terbantu dengan adanya internet dalam mengerjakan tugas sekolah atau tugas kuliah. Para mahasiswa dapat mencari bahan skripsi di internet atau para siswa mencari bahan tugas makalahnya di internet. Dengan adanya pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi di sekolah, para siswa dapat belajar dan memanfaatkan TIK dalam kehidupan mereka sehari-hari dengan baik.
 
Manfaat TIK tidak hanya pada bidang pendidikan saja, tetapi juga pada bidang ekonomi. TIK dapat mendorong usaha kecil dan menengah pedesaan agar dapat mendapatkan nilai lebih serta menggerakan roda perekonomian desa. Bayangkan manfaat yang didapat penduduk desa dalam mencari informasi terbaru tentang benih padi unggul, bibit uggul atau bibit unggul tanaman budidaya lainnya. Peternak juga bisa mengetahui produk unggulan peternakan. Lumayan membantu, kan?
Manfaat TIK lainnya dalam bidang e-education juga ada. Kita sudah mengenal program internet goes to school, community acces point, e-learning, smart campus.
 
Pemerintah juga harus menyiapkan perangkat peraturan terkait pembatasan kebebasan akses internet. Akses yang terlalu bebas bisa berakibat fatal bagi perkembangan masyarakat, terutama di daerah yang haus akan informasi.
 
Harus kita sadari, TIK khususnya internet hanyalah merupakan alat bantu saja dan bukan menjadi solusi dalam dunia pendidikan, formal maupun nonformal. Bagaimanapun pendidikan yang bermutu didapat dari para pendidik yang bermutu ditambah dukungan pemerintah dengan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan siswa didik yang diimplementasikan dengan benar dan kreatif.
Read more...

Konsep Pembelajaran Berbasis TIK

0 komentar

KONSEP PEMBELAJARAN BERBASIS TIK
ICT Based Learning atau pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) menggambarkan kecanggihan teknologi dalam pembelajaran. Peluang baru yang dijanjikan teknologi ini sangat luas. Kreativitas pendidik menjadi penting, karena tanpanya teknologi ini tidak berarti apa-apa.

Peran TIK dalam pembelajaran hanya sebatas sebagai alat bantu. Pendidik yang menguasai alat bantu TIK dengan baik akan menghasilkan media pembelajaran yang baik pula. Dengan kata lain, TIK bukanlah pengganti pendidik justru pendidik lah yang menjadikan TIK berperan dalam pembelajaran.
A.      Definisi Konseptual Pembelajaran Berbasis TIK
Pembelajaran berbasis TIK adalah upaya memanfaatkan kemajuan TIK untuk mendukung proses pembelajaran. TIK berperan sebagai alat bantu bukan sebagai subyek utama. Dalam pembelajaran berbasis TIK, TIK berperan sebagai media penghubung untuk menyampaikan transfer ilmu pengetahuan dari pendidik kepada peserta didik. Terdapat dua unsur penting dari proses transfer ilmu pengetahuan tersebut yaitu unsur media dan pesan yang disampaikan melalui media tersebut.
Unsur media menggambarkan TIK sebagai jaringan infrastruktur yang menghubungkan pendidik dengan peserta didik, sedangkan unsur pesan menggambarkan konten pembelajaran digital.
B.       Definisi Operasional Pembelajaran Berbasis TIK
Secara operasional, yang dimaksud dengan pembelajaran berbasis TIK adalahaktivitas pembelajaran yang didukung oleh infrastruktur TIK, menggunakan aplikasi pengelolaan pembelajaran, menggunakan aturan tata kelola yang ditetapkan, dan menggunakan konten digital (Digital Based Content) yang merupakan bahan pengayaan pembelajaran tatap muka di dalam kelas.
Infrastruktur TIK yang dimaksud dalam definisi ini meliputi, jaringan komputer yang dimiliki sekolah, Komputer Server, koneksi internet, area hotspot, dan Komputer Client untuk pendidik dan peserta didik.
Aplikasi pengelolaan pembelajaran (sering juga disebut sebagai Learning Management System) adalah program komputer yang dibangun untuk melayani pembelajaran berbasis TIK berdasarkan aturan tata kelola yang ditetapkan. Program komputer yang dimaksud tidak hanya mengelola konten pembelajaran tetapi termasuk juga alur kerja (workflow) proses pembelajaran, rekam jejak (track record) aktivitas belajar peserta didik, dan rekam jejak hasil belajar peserta didik. Karekteristik yang harus dimiliki oleh aplikasi pengelolaan pembelajaran ini adalah Student Self Service, Online Learning, Online Assessment, Collaborative Learning, dan Training Resourcess Management.
Tata kelola yang dimaksud dalam definisi ini adalah standar operasinal dan prosedur yang disepakati dalam pelaksanaan pembelajaran berbasis TIK. Tata kelola ini ditetapkan dan didiseminasikan ke seluruh warga sekolah. Tata kelola ini akan menjadi acuan pelaksanaan pembelajaran berbasis TIK sesuai dengan kondisi sekolah masing-masing.
Konten digital (Digital based content) dapat dibuat sendiri oleh pendidik, atau diperoleh dari internet dan sumber-sumber sah lainnya.
C.      Strategi Pengembangan Konten Digital
        a.          Karakteristik konten digital
Konten digital yang dapat digunakan dalam Learning Management System memiliki banyak format, namun setidak-tidaknya memiliki lima karakteristik:
1.         Accessibility, artinya konten tersebut dapat diakses dari suatu lokasi dan dikirimkan ke lokasi lain.
2.         Interoperability, artinya konten dapat diambil dari suatu lokasi dan digunakan di tempat lain dengan tool atau platform yang berbeda.
3.         Durability, artinya konten dapat bertahan dari perkembangan dan perubahan teknologi.
4.         Reusability, artinya konten dapat digunakan kembali untuk pengembangan selanjutnya.
5.         Cost Effectiveness, artinya konten dapat meningkatkan efisiensi dan peroduktivitas dengan mengurangi biaya dan waktu.
        b.          Format dasar konten digital
Terdapat banyak format konten digital yang harus dikenali oleh sekolah sebelum melaksanakan pembelajaran berbasis TIK. Pengetahuan ini akan banyak membantu dalam merumuskan strategi akuisisi kepemilikan konten digital dalam mendukung pelaksanaan pembelajaran berbasis TIK.
1.      e-book
Salah satu bentuk konten digital, dikenal dengan nama e-book. Format utama e-book adalah bentuk pdf (portable document format). Format dokumen ini sangat mudah cara pembuatannya. Beberapa aplikasi perkantoran umum sudah dilengkapi dengan fitur untuk menyimpan dalam format pdf.
Format ini adalah bentuk konten digital yang paling mudah untuk dibuat oleh pendidik. Mereka hanya perlu mengetikkan naskah bahan ajarnya di dalam aplikasi perkantoran biasa, kemudian disimpan dalam format pdf. Format pdf inilah yang dipublikasi sebagai e-book.
2.      e-audio-book
Bentuk lain konten digital dinamakan e-audio-book. Sebuah fungsional buku disimpan dalam bentuk suara. Pembuatan e-audio-book juga sangat mudah, hanya membutuhkan perekam digital yang saat ini sudah banyak disediakan oleh program komputer yang terpasang di komputer maupun laptop.
Format ini juga mudah untuk dibuat oleh pendidik. Mereka hanya perlu merekam suara yang menjelaskan isi suatu topik matapelajaran dan disimpannya sebagai konten digital audio.
3.      Animasi
Animasi adalah gambar bergerak. Dibuat untuk menggambarkan secara visual suatu topik matapelajaran. Untuk membuat animasi, diperlukan keahlian khusus sehingga tidak semua orang dapat membuat animasi topik matapelajaran ini.
4.      Video Pembelajaran
Video adalah gambar bergerak hasil tangkapan kamera video. Sebuah kejadian yang diabadikan menggunakan kamera video dapat dijadikan sebagai video pembelajaran jika sesuai dengan topik matapelajaran tertentu dalam suatu kurikulum.
Video pembelajaran dapat berbentuk sangat sederhana. Misalnya, video yang memperkenalkan perangkat microscope dapat dikategorikan sebagai video pembelajaran. Setiap pendidik dapat membuat berbagai macam jenis video pembelajaran, dari yang sederhana sampai dengan yang kompleks.
Kadangkala, video pembelajaran yang kompleks diperoleh dari siaran televisi. Dengan bantuan TV tuner, siaran televisi tersebut dapat direkam kemudian diedit untuk disesuaikan dengan topik matapelajaran yang sesuai.
D.      Kategori Sekolah dan Pemilihan Model Pembelajaran Berbasis TIK
Sekolah dengan kondisi infrastruktur TIK minimum, tentu memiliki karakteristik model pembelajaran berbasis TIK yang berbeda dengan sekolah dengan kondisi infrastruktur TIK mapan. Pemilihan model yang salah justru akan menjadikan gagalnya upaya implementasi pembelajaran berbasis TIK di sekolah tersebut. Untuk itu diperlukan rambu-rambu yang harus dipatuhi sekolah dalam implementasi pembelajaran berbasis TIK.
Berikut ini adalah tingkatan-tingkatan sekolah sesuai kondisi infrastruktur TIK-nya:
1.      Tingkatan A (Advanced)
Tingkatan A merupakan sekolah yang mapan dalam infrastruktur, tata kelola, SDM, dan konten. Sekolah yang termasuk tingkatan ini diharapkan dapat menjadi pusat panutan (center excellence) bagi sekolah-sekolah di sekitarnya dengan meningkatkan kualitas pembelajaran elearning baik dari segi konten maupun infrastruktur.
2.      Tingkatan B (Medium)
Tingkatan B merupakan sekolah yang mapan dalam infrastruktur, sudah terdapat tata kelola namun belum maksimal dalam pengembangan konten. Sekolah yang termasuk kategori ini seyogianya fokus terhadap program pengembangan konten.
3.      Tingkatan C (Novice)
Tingkatan C merupakan sekolah yang belum mapan dalam infrastruktur dan aspek-aspek lainnya.
Sekolah yang termasuk kategori ini seyogianya fokus terhadap pembangunan infrastruktur terlebih dahulu. Sementara konten dan tatakelola bisa mengacu ke sekolah yang sudah lebih mapan.
Pemanfaatan pembelajaran TIK di sekolah merupakan salah satu upaya pemerintah dalam rangka mendayagunakan media teknologi informasi dan komunikasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Keberhasilan kegiatan ini sangat tergantung pada komitmen dari berbagai pihak (kepala sekolah, guru, orang tua murid, siswa, dll). Untuk itu kerjasama dan dukungan dari berbagai pihak terkait sangat diperlukan demi suksesnya pelaksanaan kegiatan.
Pelaksanaan pemanfaatan TIK untuk Sekolah dilakukan dengan mekanisme yang berlaku, untuk itu prinsip-prinsip pelaksanaan kegiatan seperti transparansi, akuntabilitas, efesien, efektif dan tepat sasaran perlu diterapkan dengan sebaik-baiknya.
Read more...

Minggu, 06 Oktober 2013

Pengertian ICT, Peranan ICT, dan Pemanfaatan ICT

0 komentar


 
Pengertian TIK


Teknologi Informasi dan Komunikasi / TIK (Information and Communication Technologies / ICT) adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya.


Peranan Teknologi Informasi dan Komunikasi

Peningkatan kualitas hidup semakin menuntut manusia untuk melakukan berbagai aktifitas yang dibutukan dengan mengoptimalkan sumber daya yang dimilikinya. Secara tanpa kita sadari, sebagian aktifitas yang dilakukan oleh manusia telah didukung oleh Teknologi Informasi dan Komunikasi. Teknologi Informasi dan Komunikasi baik secara langsung maupun tidak langsung telah mengubah cara kita hidup, cara kita belajar, cara kita bekerja dan cara kita bermain. Beberapa penerapan dari Teknologi Informasi dan Komunikasi antara lain dalam bidang bisnis, pendidikan, dan kesehatan dan pemerintahan.
Penerapan TIK pada bidang bisnis misalnya, TIK telah banyak digunakan untuk mendukung proses bisnis yang terjadi pada perusahaan, baik bidang ekonomi maupun perbankan. Dengan hadirnya aplikasi-aplikasi dan layanan e-bussiness, e-commerce, e-banking dan lain-lain. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menyebabkan setiap pelaku bisnis merasa perlu menerapkan teknologi informasi dalam lingkungan kerja. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi menyebabkan perubahan bada kebiasaan kerja. Misalnya penerapan Enterprice Resource Planning (ERP).
Penerapan TIK pada bidang pendidikan telah memberikan kontribusi bagi perkembangan teknologi pembelajaran. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. Internet merupakan alat komunikasi yang murah dimana memungkinkan terjadinya interaksi antara dua orang atau lebih. Kemampuan dan karakteristik internet memungkinkan terjadinya proses belajar mengajar jarak jauh (E-Learning) menjadi ebih efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik. Dengan hadirnya e-learning setiap siswa bisa mengakses materi pembelajaran yang disediakan melalui situs. Siswa bisa berinteraksi dengan guru atau dengan siswa lain tanpa harus harus hadir dikelas. Materi pembelajaran online, membuat siapa saja bisa mengakses materi tersebut tanpa dibatasi oleh jarak dan waktu.
Penerapan TIK dalam bidang kesehatan telah mengubah pola juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien, yaitu dengan sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien. Digunakannya robot untuk membantu proses operasi pembedahan serta penggunaan komputer hasil pencitraan tiga dimensi untuk menunjukkan letak tumor dalam tubuh pasien.
Sedangkan penerapan TIK dalam pemerintahan dikenal dengan istilah e-government. Tujuan pemanfaatan TIK dalam pemerintahan adalah agar pelayanan kepada masyarakat dalam lebih efisien. TIK juga dapat memberdayakan masyarakat karena dengan adanya infrastruktur e-government akan lebih mudah dan lebih cepat untuk mengakses informasi dari pemerintah. Selain itu, TIK dapat mendukung pengelolaan pemerintahan yang lebih efisien, dan bisa meningkatkan komunikasi antara pemerintah dengan sektor usaha dan industri.
Ada tiga kata yang harus kita pahami sebelumnya, yaitu:
  • Information (informasi) : hasil dari data yang diolah dan menerangkan sesuatu serta berguna bagi yang mengetahuinya.
  • Communications (komunikasi) : pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara 2 pihak atau lebih sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami.
  • Technology (teknologi) : kemampuan teknik yang berlandaskan pengetahuan ilmu eksakta yang berdasarkan proses teknis.
Dengan demikian ICT merupakan teknologi yang dapat diandalkan untuk memberikan layanan yang efektif dan efisien.

Pemanfaatan ICT dalam bidang industri dan manufaktur

Dalam bidang industri, komputer digunakan pada proses perencanaan sebuah produk baru melalui program desain, seperti Computer Aided Design (CAD). Gunanya, agar produk yang diinginkan dapat dirancang secara cepat, mudah, dan memiliki ketepatan tinggi. Sebagai contoh, untuk menggambar bentuk desain mobil dibutuhkan waktu yang lama dan relatif sulit apabila dilakukan secara manual. Akan tetapi, dengan program CAD (misalnya, AutoCad) semua itu dapat teratasi. Bahkan, program ini dapat menggambarkan bentuk nyata sebuah desain mobil dilihat dari berbagai sudut (3 dimensi).
Pada tahap produksi, digunakan robot yang d¬kendalikan oleh komputer dengan program Computer Numerical Control (CNC) dan Computer Aided Manufacture (CAM). Bahkan, ujicoba ketahanan kendaraan dapat dilakukan dan disimulasikan dengan komputcr.
Dari penjelasan tersebut, dapat disimpulkan bahwa peran TIK dalam bidang industri dan manufaktur sangat besar, di antaranya adalah sebagai berikut.
a. Sebagai alat bantu untuk merancang produk baru secara cepat, mudah, dan tepat (akurat).
b. Proses produksi dapat dilakukan dengan sesedikit mungkin tenaga manusia sehingga mengurangi resiko fisik yang dapat dialami oleh manusia.


Peranan TIK dalam bidang industri pendidikan

1. TIK sebagai skill dan kompetensi
  • Penggunaan TIK harus proporsional maksudnya  TIK bisa masuk ke semua lapisan masyarakat tapi sesuainya dengan porsinya masing-masing.
2. TIK sebagai infratruktur pembelajaran
  • Tersedianya bahan ajar dalam format digital
  • The network is the school
  • belajar dimana saja dan kapan saja
3. TIK sebagai sumber bahan belajar
  • Ilmu berkembang dengan cepat
  • Guru-guru hebat tersebar di seluruh penjuru dunia
  • Buku dan bahan ajar diperbaharui secara kontinyu
  • Inovasi memerlukan kerjasama pemikiran
  • Tanpa teknologi, pembelajaran yang up-to-date membutuhkan waktu yang lama
4. TIK sebagai alat bantu dan fasilitas pembelajaran
  • Penyampaian pengetahuan mempertimbangkan konteks dunia nyata
  • Memberikan ilustrasi berbagai fenomena ilmu pengetahuan untuk mempercepat penyerapan bahan ajar
  • Pelajar melakukan eksplorasi terhadap pengetahuannya secara lebih luas dan mandiri
  • Akuisisi pengetahuan berasal dari interaksi mahasiswa dan guru
  • Rasio antara pengajar dan peserta didik sehingga menentukan proses pemberian fasilitas
5. TIK sebagai pendukung manajemen pembelajaran
  • Tiap individu memerlukan dukungan pembelajaran tanpa henti tiap harinya
  • Transaksi dan interaksi interaktif antar stakeholder memerlukan pengelolaan back office yang kuat
  • Kualitas layanan pada pengeekan administrasi ditingkatkan secara bertahap
  • Orang merupakan sumber daya yang bernilai
6. TIK sebagai sistem pendukung keputusan
  • Tiap individu memiliki karakter dan bakat masing-masing dalam pembelajaran
  • Guru meningkatkan kompetensinya pada berbagai bidang ilmu
  • Profil institusi  pendidikan diketahui oleh pemerintah.
Read more...

 

Belajar Informatika Copyright © 2013 Minima Template
Designed by BTDesigner · Powered by Blogger